Panwaslu Kabupaten Seram Bagian Gelar Bimtek Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten SBB ~ Panwaslih Kec. Kairatu Barat

Panwaslu Kabupaten Seram Bagian Gelar Bimtek Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten SBB

Kamal; Panwaslu Kab.  SBB Gelar  Bimbingan Teknis (Bimtek) anggota panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten Seram Bagian Barat bertempat di gedung serbaguna Hotel Kholifa Desa Kamal tgl 13 Nov 2017.

Bimtek tersebut dihadiri oleh 33 Anggota Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten Seram Bagian Barat yang tersebar pada 11 Kecamatan di Kabupaten yang bertajuk Saka Mese Nusa ini.

Hadir ketiga komisioner panwaslu Kab.  Seram Bagian Barat . Dalam sambutannya ketua Panwaslu Kab. Seram Bagian Barat, Rahman Nurlete, S. Pd mengatakan Bimtek merupakan salah satu hal yang sangat penting sebagai bekal dalam menjalankan tugas dan wewenang kita dalam mengawasi seluruh proses tahapan pemilu dimana kedepan nanti kita dihadapkan pada 2 momen besar yakni Momen Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Umum legislatif dan Presiden.

Pada akhir sambutannya, Rahman berharap proses Pemilu nanti dapat berjalan sesuai dengan aturan terlebih khususnya Panwaslu Kecamatan bisa menjalankan tugas dan wewenangnya sebagaimana yang telah diamanatkan oleh Undang-undang.

Share:

No comments:

Post a Comment

PERHATIAN !!!

Perekrutan Pengawas TPS Pemilu 2019 akan segera dibuka,Pantau Terus Facebook,IG dan Web Panwascam Kairatu Barat Untuk Informasi selanjutnya. Terimakasih

Popular Posts

Recent Posts