Panwascam Lantik Pengawas Desa se Kecamatan Kairatu Barat ~ Panwaslih Kec. Kairatu Barat

Panwascam Lantik Pengawas Desa se Kecamatan Kairatu Barat

Kamal; Panwaslu Kecamatan (Panwascam) Kairatu Barat melantik Pengawas Desa se Kecamatan Kairatu Barat, Sabtu (20/1/2018). Prosesi pelantikan dihadiri unsur Muspika Kecamatan dan juga Kepolisian Resort Kairatu Barat. 

Ketua Panwaslu Kecamatan Kairatu Barat, Raimond J Akollo dalam kata sambutannya mengingatkan akan fungsi dan tugas serta tanggung jawab para pengawas desa yang sudah lantik, yakni untuk bersama sama mewujudkan pemilihan gubernur dan wakil gubernur Maluku tahun 2018 berintegritas sesuai harapan semua masyarakat.

Selain itu, Ketua Panwaslu yang biasa disapa Roi juga menambahkan agar para pengawas desa selalu berpedoman dengan undang - undang, dan peraturan yang berlaku selama melaksanakan tugas Pengawasan dilapangan. Apa lagi, sesuai jadwal tahapannya, Sabtu (20/1/2018) tepatnya hari ini KPU akan memulai coklit untuk data pemilih.
 
"Anggota panwas yang sudah dilantik juga turun ikut mengawasi proses pencoklitan di wilayahnya masing - masing, sihangga tidak ada masyarakat yang kehilangan hak konstitusi nya untuk memilih," pesan Roi. 

Anggota Panwascam lainnya, Julkifli menambahkan, untuk membekali panwas Desa dalam melakukan pengawasan setelah pelantikan anggota panwas desa dilanjutkan dengan Bimbingan teknis (bimtek) 

“setelah pelantikan ini akan langsung dilanjutkan dengan kegiatan Bimbingan Teknis kepada ke 6 Panwas Desa tersebut agar dalam pengawasan nanti mereka telah dibekali pengetahuan terlebih khusus untuk mengawasi Proses Pencoklitan Data Pemilih oleh PPDP”, tambahnya.

Roi berharap kepada para Panwas desa yang sudah dilantik bisa berkoordinasi dengan semua pihak staekholdernya, yakni PPS masing - masing, sehingga program pengawasan di Kecamatan Kairatu Barat bisa terlaksana dengan baik. (Jho)

Share:

No comments:

Post a Comment

PERHATIAN !!!

Perekrutan Pengawas TPS Pemilu 2019 akan segera dibuka,Pantau Terus Facebook,IG dan Web Panwascam Kairatu Barat Untuk Informasi selanjutnya. Terimakasih

Popular Posts

Recent Posts